Suasana kunjungan kerja Satpol PP Provinsi Kalteng ke Satpol PP Provinsi Jawa Tengah

Jawa Tengah, (satpolpp.kalteng.go.id) – Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Kalimantan Tengah mengadakan kunjungan koordinasi ke kantor Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Jawa Tengah, Jalan Imam Bonjol No. 154-160, Sekayu, Kec. Semarang Tengah, Kota Semarang, Jawa Tengah, Kamis (14/11/2019) siang.

Kunjungan kerja Satpol PP Provinsi Kalteng disambut oleh Ibu Retno Fajar Astuti, S.Sos,. MM.
Sekretaris Satpol PP Provinsi Jawa Tengah

Kunjungan kerja Tim penyusunan LAKIP Satpol PP Provinsi Kalimantan Tengah yang dipimpin langsung oleh Sekretaris Satpol PP Provinsi Kalteng Hari Wibowo Thomas, SH. “Maksud dan tujuan kami ini ingin menjalin silaturahmi kepada segenap Korps Praja Wibawa di Provinsi Jawa Tengah dan di lain itu juga kami ingin mempelajari penyusunan Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah di Satpol PP Provinsi Jawa Tengah”, tutur Sekretaris Satpol PP Provinsi Kalteng.

Foto bersama rombongan Satpol PP Provinsi Kalteng dan rombongan bersama
Sekretaris Satpol PP Provinsi Jawa Tengah

Kedatangan rekan-rekan dari Satpol PP Provinsi Kalteng disambut langsung oleh Sekretaris Satpol PP Provinsi Jawa Tengah, Retno Fajar Astuti, S.Sos,. MM.

“Saya sangat menyambut baik dengan kedatangan rekan-rekan dari Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Kalimantan Tengah, sehingga ke depannya kita bisa saling meningkatkan capaian kinerja pemerintah sebagai salah satu Perangkat Daerah Satuan Polisi Pamong Praja”, tutur Retno Fajar Astuti, S.Sos,. MM.

Ratna Fajar Astuti, S.Sos., MM juga memberikan informasi beberapa kegiatan yang menjadi bagian dari rencana kerja Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Jawa Tengah yang hingga kini telah berjalan dan berhasil di laksanakan.

Foto bersama Foto bersama rombongan Satpol PP Provinsi Kalteng dan rombongan
bersama Kasubbag Program Satpol PP Provinsi Jawa Tengah
Ibu Retno Fajar Astuti, S.Sos,. MM. saat berdiskusi dengan Hari Wibowo Thomas, SH
Sekretaris Satpol PP Provinsi Kalteng

Penulis: MRP Editor: AAR/YS, Layout: YS, Foto: MRP )

Social media sharing
Share.
Leave A Reply

Exit mobile version
Skip to content