Pembukaan Rakor Optimalisasi Penegakan Perda Tahun 2019

Palangka Raya, (satpolpp.kalteng.go.id) – Rapat Koordinasi Optimalisasi Penegakan Peraturan Daerah Tahun 2019 Satpol PP Provinsi Kalimantan Tengah bertempat di Aula Dinas Pertanian Provinsi Kalteng, jalan Willem A.S No.05, Palangka Raya yang dihadiri oleh Staf Ahli Gubernur Bidang Hukum dan Politik Endang Kusriatun, Sekretaris Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Kalteng Hari Wibowo Thomas, SH mewakili Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Kalteng Baru, S.Pd, M.Si, dan para peserta Rakor, Jum’at (03/05/2019) Pagi.

Sambutan Staf Ahli Gubernur Bidang Hukum dan Politik, Endang Kusriatun

Pada kesempatan Rakor ini Staf Ahli Gubernur Bidang Hukum dan Politik Endang Kusriatun yang mewakili Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Tengah membuka secara resmi Rakor tersebut dan dalam sambutannya mengatakan, Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten/Kota dapat memperkuat kerangka otonomi daerah melalui bidang penegakan Peraturan Daerah atau peraturan Kepala Daerah.

Staf Ahli Gubernur Bidang Hukum dan Politik, Endang Kusriatun

“Keberadaan Satpol PP di daerah Kabupaten/Kota untuk memperkuat kerangka otonomi daerah, disamping itu Satpol PP juga melalui bidang Penegakan Perda dapat melaksanakan kegiatan pengaturan, pembinaan, dan pengawasan serta penegakan perda dan perkada baik di Provinsi maupun Kabupaten/Kota yang merupakan untuk menjaga keutuhan negara kesatuan Republik Indonesia”, ujarnya.

Sekretaris Satpol PP Provinsi Kalteng, Hari Wibowo Thomas, SH didampingi Kasubbid.
Hubungan Antar Lembaga, Sarah, SE

Dalam kegiatan Rapat Koordinasi Optimalisasi Penegakkan Peraturan Daerah Tahun 2019 ini ada dua narasumber. Salah satu narasumbernya Sekretaris Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Kalteng Hari Wibowo Thomas, SH yang juga selaku Pelaksana Harian Bidang Penegakan Perda dengan materi paparan “Singkronisasi Laporan Tahunan Penegakan Perda dan Perkada di Kabupaten/Kota Se-Kalimantan Tengah”.

Undangan, Peserta, dan Narasumber foto bersama dengan Staf Ahli Gubernur
Bidang Hukum dan Politik
Sekretaris Satpol PP Provinsi Kalteng, Hari Wibowo Thomas saat memberi Paparan

Pembukaan Rakor Optimalisasi Penegakan Peraturan Daerah Tahun 2019
Satpol PP Provinsi Kalimantan Tengah

( Penulis: DAS, Editor: AAR/YS, Layout: YS )
Social media sharing

Leave A Reply

SELAMAT DATANG DI WEBSITE SATPOL PP PROVINSI KALIMANTAN TENGAH
Exit mobile version