Kasat Pol PP Provinsi Kalteng Baru, S.Pd., M.Si memimpin Apel Pagi di halaman Kantor Satpol PP Provinsi Kalteng

Palangka Raya, (satpolpp.kalteng.go.id) – Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Kalimantan Tengah melaksanakan apel pagi kembali dalam rangka meningkatkan kedisiplinan dan kebersamaan seluruh anggota, bertempat di halaman Kantor Satpol PP Provinsi Kalteng Jalan Yos Sudarso No. 008 Palangka Raya, Senin (24/05/21) pagi.

Kegiatan apel pagi kali ini dipimpin langsung Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Kalimantan Tengah Baru, S.Pd., M.Si., yang diikuti oleh Pejabat Eselon III, dan IV, Pejabat Fungsional, Staf dan Tenaga Kontrak Satpol PP Provinsi Kalteng. Pelaksanaan apel bersama ini guna meningkatkan kedisiplinan dan kebersamaan anggota Satpol PP Provinsi Kalteng, mengingat selama masa pandemi Covid-19 sangat mengganggu tugas dan aktivitas anggota, baik PNS maupun Tenaga Kontrak dikarenakan ada yang melaksanakan tugas kerja di kantor (WFO) dan Kerja Dirumah (WFH) terutama yang melaksanakan tugas administrasi kantor.

Kepala Bidang Pembinaan Masyarakat Lugikaeter, S.Hut, M.Si hadir dalam pelaksanaan Apel Pagi

Dalam arahannya, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Kalimantan Tengah Baru, S.Pd., M.Si., menyampaikan kegiatan apel pagi ini merupakan upaya untuk menciptakan kedisiplinan dan memberikan pembinaan dan evaluasi kepada seluruh anggota Satpol PP Provinsi Kalteng. Menurutnya apel pagi yang dilakukannya setiap hari bertujuan untuk memberikan semangat kepada anggota dalam menjalankan tugasnya.

“Saya berterima kasih kepada semua anggota Satpol PP Provinsi Kalteng yang telah mengikuti apel pagi kali ini, saya harap agar apel pagi ini memberikan semangat dan meningkatkan kedisiplinan dan kinerja yang lebih baik lagi, bagi pelaksanaan tugas kita sebagai Penegak Peraturan Daerah, disamping itu juga kita harus menjaga kesehatan tubuh agar tidak mudah terpapar Covid-19 dengan selalu menerapkan protokol kesehatan yaitu 5 M (Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak, Menghindari Kerumunan dan Membatasi Mobilisasi) ” Ungkap Baru.

Kasubbid Bimbingan Penyuluhan Hironimus CHR. Ganwarin, SSTP.,M.Si dan Kasubbid Data dan Informasi Widyo Kriswahjono, SE hadir dalam Apel Pagi

Apel pagi yang dilaksanakan di halaman kantor dan di bawah sinar matahari pagi ini, kiranya dapat menambah imun dalam tubuh anggota dan salah satu langkah untuk mencegah penularan Covid-19. Disisi lain terlihat anggota yang mengikuti apel pagi tetap menjaga dan mematuhi protokol kesehatan yaitu memakai masker dan menjaga jarak 2 meter dengan anggota lainnya.

Dokumentasi Kegiatan :

Penulis: AMR, Editor: AAR/YS, Layout: YS, Foto: Tim Media )

Social media sharing
Share.
Leave A Reply

Exit mobile version
Skip to content