Palangka Raya, (satpolpp.kalteng.go.id) – Dalam rangka Peringatan Hari Jadi Ke-66 Kalimantan Tengah Tahun 2023, digelar rapat koordinasi persiapan di Aula Eka Hapakat Kantor Gubernur Kalteng, Kamis (27/04/2023) pagi. Rapat dipimpin oleh Sekretaris Daerah Provinsi Kalteng H. Nuryakin didampingi Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah (Setda Prov. Kalteng) Katma F. Dirun dan Staf Ahli Gubernur Kalteng Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Yuas Elko yang hadir pada kegiatan tersebut.
Dalam kegiatan rapat tersebut dijelaskan mengenai paparan kesiapan dari semua seksi yang terlibat dalam acara tersebut yaitu kesiapan petugas upacara, tempat acara dan pameran, kesiapan perlombaan yang akan dilombakan, kesiapan tempat penginapan peserta dari semua Kabupaten/Kota, kesiapan konsumsi dan hal lainnya yang dirasa perlu.
Perlu diketahui juga, Pemerintah Provinsi Kalteng pada pelaksanaan Hari Jadi Kalteng Ke-66 pada Tahun 2023 mengajak seluruh perguruan tinggi dan sekolah yang ada di Kalteng untuk bersama-sama mempersiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang ada di Kalteng dalam rangka menyambut Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, yang mana Provinsi Kalteng merupakan salah satu Provinsi penyangga.
Rencananya event Hari Jadi Kalteng ke-66 yang dilaksanakan mulai dari tanggal 22 Mei 2023 sampai dengan 27 Mei 2023 akan dilaksanakan secara menarik dan meriah serta melibatkan seluruh UMKM yang ada di Kabupaten/Kota yang ada di Provinsi Kalteng, mengingat pada tahun ini merupakan momen titik balik perekonomian Indonesia khususnya Kalteng pasca pandemi Covid-19 yang melanda sejak tahun 2019.
Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Provinsi Kalteng pada event Hari Jadi Kalteng Ke-66 dipercayakan menjadi bagian dari Kepanitiaan HUT Kalteng khususnya Kepala Satuan Polisi Pamong Praja sebagai Koordinator Seksi Keamanan, yang mana anggotanya meliputi Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Palangka Raya, Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana dan Pemadam Kebakaran Provinsi Kalteng, Kepala Biro Operasional Polda Kalteng, Kasi Intel Korem 102/PJG Kalteng, Kepala Bidang Tibumtranmas Satpol PP Provinsi Kalteng, dan Kepala Bidang Ketahanan Ideologi, Wawasan Kebangsaan dan Karakter Bangsa pada Badan Kesbangpol Provinsi Kalteng.
Turut hadir dalam pelaksanaan Rapat Koordinasi persiapan HUT Kalteng Ke-66, yakni Forkopimda Kalteng (Polda Kalteng, Korem 102/PJG Kalteng, BNNP Kalteng), Perwakilan Bank Indonesia, Rektor Perguran Tinggi di Kalteng, dan Kepala SOPD lingkup Pemprov Kalteng.
( Penulis: HKY, Editor: AAR/YS, Layout: YS, Foto: Tim Media )