Palangka Raya, (Satpolpp.kalteng.go.id) – Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Regional Bandung melalui LSP-PDN Kemendagri akan menyelenggarakan Uji Kompetensi Polisi Pamong Praja Secara Online di Lingkungan Pemerintah Daerah Tahun 2020. Kegiatan dimaksud merupakan salah satu persyaratan kenaikan jabatan maupun dalam pengusulan Pegawai Negeri Sipil dalam jabatan Fungsional Polisi Pamong Praja melalui inpasing sebagaimana Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 4 Tahun 2014 tentang jabatan Fungsional Polisi Pamong Praja dan Angka Kreditnya.
Jabatan Fungsional Pol PP, adalah jabatan fungsional yang mempunyai ruang lingkup tugas, tanggungjawab, dan wewenang untuk melakukan kegiatan penegakan peraturan daerah dan penyelenggaraan ketertiban umum dan ketenteraman masyarakat sesuai dengan peraturan perundang-undangan.
Calon peserta yang akan mengikuti uji kompetensi adalah para Polisi Pamong Praja yang telah lolos verifikasi dan diusulkan untuk mengikuti Uji kompetensi oleh Direktorat Jenderal Bina Administrasi Kewilayahan Kemendagri. Sebanyak 18 orang yang dari Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Kalimantan Tengah lolos tahap verifikasi untuk mengikuti Uji Kompetensi Online ini.
Kegiatan uji Kompetensi ini rencananya akan dilaksanakan 5 Angkatan dimana penyelenggaraannya dilaksanakan mulai bulan Oktober sampai dengan November Tahun 2020.
Berikut nama-nama peserta Uji Kompetensi Polisi Pamong Praja Online tahun 2020 dari Satpol PP Provinsi Kalimantan Tengah :
- H. ANTONIUS, SH ( Angkatan I)
- JAYA S.Pd .,M.Si ( Angkatan I)
- BUMBUN ( Angkatan I)
- BUKERWANTON, S.Sos, M.AP ( Angkatan II)
- Drs. JAHARA SINAGA, M.Si. ( Angkatan III)
- DEDI SETIADI, SE ( Angkatan III)
- MULIADI ( Angkatan III)
- YAMTONO, SE ( Angkatan III)
- Drs. AGUNG WIMBA WINATA ( Angkatan III)
- MUHAMAD HUMAINY, SH ( Angkatan III)
- ABRAHAM AGUSTO RAHAIL, SH ( Angkatan III)
- INGE MAWARNY, SE ( Angkatan III)
- WIDYO KRISWAHJONO.SE ( Angkatan IV)
- ITA CHRISTINA, SE ( Angkatan IV)
- TITIEK MARYANI, SH ( Angkatan IV)
- IPANSYAH ( Angkatan IV)
- SUPRIADY ( Angkatan IV)
- KIPLI ( Angkatan IV).
( Penulis: AAR, Editor: AAR/YS, Layout: YS, Foto: Tim Media )